Tuesday, October 20, 2015

Demo Iaijutsu 17 Oktober 2015

Pada tanggal 17 Oktober 2015 kami demo iaijutsu di Lenmarc Mall dalam rangka memperingat 1st Anniversary Lenmarc Art Center dan termasuk dojo kami sudah berusia 1 tahun.

Dibawah ini adalah video rekaman demo kami


Saturday, September 26, 2015

Samurai Indonesia Lenmarc Mall Dojo

Dojo Iaijutsu Surabaya
Lenmarc Mall
Jl. Bukit Darmo Golf Block G-2
Dukuh Pakis Surabaya
Jadwal: Tiap Jumat pukul 19:30-21:00
Kelas: Reguler Dewasa dan Anak-anak (Pria Wanita)
Tlp: 031 33372510
HP: 0888 3095 993
Instruktur: Kenji sensei, Alex sensei, Prince sensei atau Angelina sensei
















Wednesday, September 2, 2015

Seminar dan Ujian Kyu Samurai Indonesia Palembang

Pada tanggal 15-16 Agustus 2015, Makoto Dojo Palembang sebagai representasi dari Samurai Indonesia Komei Juku di Kota Palembang, mengadakan Seminar dan Ujian Kyu yang dipimpin oleh Koordinator Samurai Indonesia Tangerang Selatan.

Seminar dan Ujian bertempat di Aula Kampus Fakultas Kedokteran Universitas Sriwijaya Palembang, dengan 4 sesi seminar dan 1 sesi ujian. Pada Hari Sabtu Tanggal 15 Agustus seminar dimulai pada pukul 14.00 WIB s.d 18.00 WIB dan pada Hari Minggu Tanggal 16 Agustus seminar dimulai pada pukul 09.00 WIB s.d 12.00 WIB dilanjutkan ujian Kyu pada pukul 13.00 WIB s.d 14.30 WIB.

Adapun peserta seminar berjumlah 21 orang dan yang mengikuti ujian berjumlah 13 orang.

Peserta ujian :
1. Maharani Zamrud
2. Nuzon Sugito
3. Thio Andy Chandra
4. Melisa Wulandari
5. Andra Riztyan
6. Nurfitria Rahman
7. Edwar Satria
8. Bambang Adrianto
9. Mukhlis N Bastam
10. Adymas Hendy Sulai
11. Bayu Kurnia Aji
12. Fifi Anita Safitri
13. Asmara Dewi









Saturday, May 2, 2015

Intensive Training dan Ujian Kenaikan Tingkat di Yogyakarta

Pada tanggal 25-26 April 2015 telah diadakan intensive training dan ujian kenaikan tingkat iaijutsu di Yogyakarta. Acara kali ini spesial, karena yang hadir mengisi seminar (intensive training) adalah seluruh instructors dari honbu dojo Samurai Indonesia, Sekiguchi Kenji sensei, Alexander sensei, Prince sensei dan Angelina sensei.

Seminar yang diadakan selama 2 hari berturut-turut dan diakhiri dengan ujian kenaikan tingkat ini berjalan dengan lancar dan sesuai dengan yang diharapkan. Yogyakarta telah bangun dari tidur panjangnya, semoga Yogyakarta terus semangat dalam latihan Muso Jikiden Eishin ryu Iaijutsu dan menjadi salah satu dojo Samurai Indonesia yang berkembang. 

Dibawah ini adalah beberapa foto yang diambil selama intensive training 2 hari.